Malam Wungon dalam Rangka Memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 74 tahun 2019 Tingkat Kecamatan Pemalang

Pada hari Jum’at tanggal 16 Agustus 2019 pada pukul 20.00 WIB, bertempat di Pendopo Kecamatan Pemalang diselenggarakan Malam Wungon dalam rangka Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 74 tahun 2019.

Kegiatan ini dihadiri oleh Forum Koordinasi Tingkat Kecamatan Pemalang, Kepala Unit/Dinas/Instansi tingkat Kecamatan Pemalang, Kepala SMP/SMA di Kecamatan Pemalang, Mahasiswa KKN UNDIP Semarang, Karyawan dan Karyawati Kecamatan Pemalang, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat.

Pada kesempatan ini dibacakan Sambutan Bupati Pemalang pada acara Malam Wungon dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun ke 74 Proklamasi Kemerdekaan RI Kabupaten Pemalang Tahun 2019.  Acara juga diisi dengan Sambutan dari DHR 45 Kecamatan Pemalang yang menyampaikan agar generasi muda sebagai penerus bangsa mengisi kemerdekaan dengan sebaik-baiknya, melanjutkan pembangunan bangsa dengan kegiatan positif demi kemajuan dan kesejahteraan Bangsa dan Negara Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *